Uskup Manado Sambut Hangat Kunjungan PMKRI

Manado, Verbivora.com – Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia Regio Sulawesi Utara bersama Pengurus Pusat melakukan kunjungan ke kediaman Uskup Manado, Jumat (29/01/2021).

Kunjungan PMKRI Regio Sulawesi Utara (Sulut) ini disambut hangat oleh Uskup Keuskupan Manado, Benediktus Estefanus Rolly Untu, MSC.

Dalam kunjungan tersebut, Pengurus Pusat PMKRI yang diwakili oleh Damianus Gerenz Ohoiwutun selaku Presidium Hubungan Perguruan Tinggi (PHPT), bersama Christania Paruntu, Ketua Lembaga Kesehatan PP PMKRI Periode 2020-2022, didampingi oleh Komda PMKRI Regio Sulut dan Ignatius Andri selaku Ketua Presidium PMKRI Cabang Manado dan Ketua Presidium PMKRI Cabang Tondano. 

Pengurus Pusat melalui (PHPT) menyampaikan ucapan terimakasih karena dapat bertatap muka secara langsung dengan Uskup Manado.

“Kami sangat bersyukur atas kesempatan yang baik ini, sehingga kami dapat bertatap muka langsung dan diterima dengan hangat ditengah kesibukan bapak bapak uskup”, ungkap Gerenz.

Sementara itu, Christania Paruntu, Ketua Lembaga Kesehatan PP PMKRI menyampaikan permohonan dukungan dari pihak keuskupan untuk mengaktifkan kembali cabang-cabang PMKRI di Regio Sulawesi yang telah vakum. 

“Melalui pertemuan yang baik ini kami ingin meminta dukungan Bapak Uskup terhadap kegiatan yang akan dilakukan oleh PMKRI yakni mengaktifkan kembali Cabang-cabang yang mengalami kevakuman dan kota jajakan yang baru dibentuk di Regio Sulut,” kata Christania.

Lebih lanjut Christania memohon dukungan kepada Bapak Uskup terkait MPKRI Cabang Manado yang akan menjadi tuan rumah kegiatan Konferensi Studi Nasional (KSN). 

“Kami meminta  dukungan bapak terhadap kegitan yang akan diselenggarakan di Manado yakni Kegiatan Konferensi Study nasional dengan cabang Manado sebagai Tuan Rumahnya”, lanjut Christania.

Menanggapi kunjungan PMKRI, Uskup Manado dan  memberikan dukungan penuh rencana pengaktifan kembali cabang-cabang yang vakum juga kota jajakan Gorontalo dan kegiatan KSN yang akan diadakan di Kota Manado.

“Saya berterima kasih atas kunjungan dari adik- adik PMKRI. Kiranya dengan  kunjungan ini kita bisa saling berkomunikasi antar sesama khususnya untuk hirarkie gereja”, ungkap Uskup Benediktus.

Lebih lanjut, Uskup Manado, Mgr. Benediktus Estefanus Rolly Untu, MSC menekankan pentingnya menjalin komunikasi antara organisasi dengan pihak hierarki.

“PMKRI merupakan organisasi yang membawa nama Katolik, untuk itu saling berkomunikasi itu penting bagi sesama agar organisasi ini bisa berkembang sesuai dengan nilai dan prinsipnya.

Untuk kegitan Konferensi Studi Nasional yang akan diselenggarakan di kota Manado dan PMKRI Manado sebagai cabang penyelenggara, saya sangat mendukung kegiatan tersebut” tutupnya.

Exit mobile version