Usai Kegiatan Masa Bimbingan, Begini Harapan Ketua Presidium PMKRI Jambi

Jambi, Verbivora.com – Usai kegiatan Masa Bimbingan (MABIM), Ketua Presidium Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Jambi Indra Lumbangaol berharap, anggota biasa yang baru saja dilantik dapat berproses dengan sungguh dan tetap menjaga nama baik organisasi.

“Saya mengucapkan proficiat kepada teman-teman yang baru saja dilantik, kedepannya saya berharap teman-teman dapat menggali potensi diri lebih dalam dan berproses dengan sungguh di perhimpunan kita ini,” kata Indra, Minggu (14/03/2021).

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari, Sabtu dan Minggu. MABIM sebagai proses untuk melahirkan kader penerus PMKRI, dimana anggota biasa yang baru saja dilantik akan dibina dan dibimbing. 

Dilaksanakan secara offline dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, diantaranya memakai masker, mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer, serta menjaga jarak aman. Peserta yang dilantik berjumlah 14 orang. 

Diawali sosialisasi, dengan tema “Manfaat Hukum Dimasa Pandemik Covid-19 dan Pendampingan Hukum Gratis” yang dibawakan oleh Pardo Sinaga, S.H.

Dalam sosialisasi tersebut, Pardo menekankan bahwa Hukum merupakan suatu aturan, dimana jajaran semua orang sama. Sama-sama memiliki kepastian, keadilan, dan dapat dimanfaatkan demi tujuan hidup yang lebih damai. 

“Sebagai mahasiswa yang hidup dimasa modernisasi, kalian harus dapat menyampaikan pentingnya pengertian serta pemahaman akan hukum terhadap masyarakat. Sebagai pemuda, kita harus memiliki kreatifitas untuk mensosialisasikan manfaat hukum bagi masyarakat, terutama masyarakat menengah kebawah yang kurang mengerti hukum,” jelasnya.

Aurora sebagai salah satu peserta menyampaikan ucapan syukur dalam kata sambutannya mewakili anggota baru yang lain. 

“Saya mengucapkan terimakasih kepada DPC dan tim kerja MPAB-MABIM, karena sudah mengizinkan saya dan teman-teman yang lain untuk berproses serta mendapatkan binaan yang sangat bermanfaat bagi kami semua, saya mewakili teman-teman yang baru saja dilantik bersyukur bisa diijinkan untuk belajar dan menggali potensi diri kami dalam perhimpunan ini,” ujarnya.

“Kedepan saya akan berusaha untuk memberikan yang terbaik pada PMKRI” Tutup Aurora.

Kegiatan MABIM diakhiri dengan pembacaan Surat Keputusan (SK), pemasangan baret pada tiap peserta dan foto bersama. *(AR)


Exit mobile version