KENDARI, VERBIVORA.COM– Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Kendari St. Stanislaus Costca Periode 2021-2022 resmi dilantik oleh Ketua presidium PP PMKRI Periode 2021-2022, Benidiktus Papa.
Pelantikan berlangsung di Aula Margasiswa PMKRI Cabang Kendari, Jumat (28/5/2021).
Pelantikan DPC diawali dengan Misa Pembukaan yang dipimpin oleh Romo Vikep Sultra P. Willibrordus Welle, Pr. Setelah itu, dilanjutkan dengan Sidang Kehormatan Pelantikan DPC PMKRI kendari Periode 2021-2022.
Dalam agenda ini turut hadir undangan dari Cipayung Plus Sultra dan Kota Kendari (PMII, GMNI, GMKI, IMM, HMI, KMHDI, LMND, HMI-MPO), Pemuda Katolik, Wanita Katolik RI, serta tamu undangan lainnya.
Benidiktus Papa Selaku Ketua Presidium PP PMKRI periode 2020-2022, dalam sambutannya menyampaikan, PMKRI kedepannya harus bergerak lebih progresif, adaptif, Kontekstual dan memiliki daya saing. Dengan memanfaatkan segala sumberdaya Organisasi.
“Kita berharap bahwa teman-teman PMKRI cabang Kendari dengan pengurus yang baru saja dilantik, kedepannya bisa bergerak ke arah kemajuan secara progresif, adaptif, kontekstual dan mampu berdaya saing, Memanfaatkan semua potensi sumberdaya yang ada. ” tutur Beni.
Ia juga menambahkan, PMKRI harus terus menjaga Komunikasi dan bergerak bersama Cipayung Plus dan OKP/Ormas Lain dalam Bingkai Ke Indonesiaan.
“Komunikasi dan Kerja Kolaboratif dengan semua elemen, khususnya rekan-rekan Cipayung Plus dan OKP maupun ormas lainnya mesti terus di jaga, untuk bergerak bersama dalam bingkai Ke-Indonesiaan,” jelas Beni
Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Kilianus Paliling Sebagai Ketua Presidium PMKRI Cabang Kendari Periode 2021-2022 yang baru, menyampaikan komitmennya untuk memperkuat kaderisasi dan menyikapi isu-isu sosial masyarakat.
“PMKRI Kendari dalam satu Periode kedepan akan berfokus untuk pemguatan Sistem Kaderisasi, Membangun Jaringan kerja Organisasi, Serta terlibat aktif dalam menyikapi Isu Ekologis dan Isu sosial kemasyarakatan lainnya.” Ucap Kili. *(JM)