Jakarta, Verbivora.com – Pengurus Pusat Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia Sanctus Thomas Aquinas Periode 2022-2024 akan menyusun roadmap/peta jalan PMKRI Menuju Indonesia Emas 2045. Peta jalan akan dirumuskan melalui Workshop Nasional yang akan diselenggarakan di Yogyakarta pada tanggal 28 Januari-02 Februari 2024.
Konsep dan teknis perencanaan kegiatan sejauh ini sudah maksimal. Steering Committee Workshop dalam hal ini Pengurus Pusat PMKRI juga telah melakukan persiapan dan panitia dibentuk sejak Juli 2023 yang lalu. PMKRI Cabang Yogyakarta dipercayakan sebagai tuan rumah kegiatan berdasarkan Keputusan Pengurus Pusat PMKRI yang ditungakan dalam sebuah keputusan. Terang Tri Urada kepada media usai rapat PP PMKRI di Menteng, Jakarta Pusat (Jumat, 08/12/23).
Tri Natalia Urada, selaku Ketua Presidium Pengurus Pusat PMKRI Periode 2022-2024, mengungkapkan bahwa Workshop Nasional Roadmap PMKRI adalah salah satu program strategis nasional PMKRI. Tujuan utama dari workshop ini adalah menyusun peta jalan PMKRI Menuju Indonesia Emas 2045, sekaligus memperkuat tiga benang merah PMKRI, yaitu Kristianitas, Frtaernitas, dan Intelektualitas.
“PMKRI sebagai organisasi Kepemudaan dan Kemahasiswaan turut berpartisispasi untuk mengisi momentum satu abad usia Indonesia,” katanya.
Lebih lanjut Tri Urada, menyatakan, “roadmap atau peta jalan ini nantinya akan menjadi investasi masa depan bangsa dan PMKRI sebagai upaya pemenuhan visi Indonesia 2045.”
Pius Yolan selaku Ketua Steering Committee Workshop Nasional menyampaikan, rangkaian kegiatan terdapat Seminar Nasional, Dialog Kebangsaan, Focus Grup Discussion. Aksi Lingkungan, Religion City Tour dan ditutupi dengan kampanye persaudaraan.
Dalam konteks kompetisis tiga benang merah PMKRI, aka ada lomba dengan melibatkan seluruh Cabang dan Calon Cabang PMKRI Se-Indonesia.
Baca juga: Gelar Jambore Kewirausahaan, Ketua PP PMKRI: Salah Satu Kunci Menyongsong 2045
“Seminar Nasional akan mengundang narasumber yang professional dari lembaga non pemerintahan seperti Non Governmental Organization (NGO). Pembukaan kegiatan tanggal 29 Januari 2024 bertempat di Universitas Gajah Mada,” tutup Yolan.