Gelar LKK, PMKRI Kupang Pekuat Karakter Kepemimpinan Era Milenial

LKK PMKRI Cabang Kupang 

KUPANG, VERBIVORA.COM- Dalam mempersiapkan barisan kader muda yang
berdaya saing di era Milenial,PMKRI Cabang Kupang, Menggelar Latihan
Kepemimpinan Kader(LKK), Periode 2018/2019. Kegiatan ini berlangsung pada, 10 hingga
16 Februari 2019 di KWARDA PRAMUKA PROVINSI NTT.

Ketua Presidium PMKRI Cabang
Kupang,Engelbertus Boli Tobin,Dalam sambutan saat seremonil pembukaan, menyampaikan,
PMKRI sebagai salah satu bagian dari gerakan mahasiswa yang sejak awal
berdirinya telah mendedikasikan diri bagi terwujudnya keadilan sosial dan
kemanusiaan. “Di tengah gempuran arus pragmatisme, PMKRI tentu menyadari posisinya
yang kian dilematis dalam konteks kekinian,” ungkap Engelbertus.
Situasi yang dihadapi PMKRI, seperti
rendahnya minat mahasiswa dalam membangun soliditas keorganisasian serta
melambungnya biaya pendidikan dan berdirinya pusat-pusat hiburan sebagai
konsekuensi derasnya arus kapitalisme melahirkan tantangan tersendiri bagi Perhimpunan.
PMKRI, tegas Engelbertus, sebagai organisasi pembinaan harus ekstra waspada sebagai bagian dari gerakan perubahan
sosial. Kewaspadaan ini terutama dalam menghadapi situasi sosial yang sulit. “Di
sisi lain tantangan dari sisi internal juga memerlukan perhatian khusus, mengingat
pembinaan kader dimulai dari proses internal sebagai kawah candaradimuka untuk
melahirkan pemimpin yang visioner.” Tegas Ketua Presidium PMKRI Cabang Kupang
tersebut.
Engelbertus Melanjutkan, perkembangan
globalisasi yang ada di depan mata, menuntut kita untuk terus mengasah karakter
Kepemiminan guna membentengi diri dalam menyaring arus globalisasi yang mencoba
menyurutkan semangat kader-kader muda bangsa ini.
Problem sosial yang menjamur di tubuh
bangsa ini, seperti, radikalisme, terorisme, korupsi dan masalah sosial lainnya
membutuhkan kader-kader muda yang tangguh untuk terjun turut mengkritisi dan memberikan
solusi terhadap masalah-masalah di atas.
“Sebagai kader PMKRI tentunya, dengan
spirit tiga benang merah yaitu, intelektualitas, kristianitas dan fraternitas
untuk terus mengasah kosistensi perjuangan dalam melawan bentuk ketidakadilan
yang merongrong bangsa ini.” Tandasnya.
Ketua Panitia, Alfonsius Making, dalam
sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupkan rutinitas pembinaan PMKRI Cabang Kupang
guna untuk membekali peserta dengan materi-materi kepemimpinan sesuai dengan kondisi
dan perkembangan Global. Tema yang diangkat dalam kegiatan ini yaitu “Membentuk
Karakter Kepemimpinan Kader yang Berdaya Saing di Era Milenial”.
Peserta yang hadir pada kegitan
ini yaitu,PMKRI Cabang Kupang 60 orang,PMKRI Cabang Kefa 26 orang, PMKRI Cabang
Atambua 10 orang, PMKRI Cabang Malaka 11 orang, PMKRI Cabang Maumere 1 orang.

RELATED ARTICLES

Most Popular