PMKRI Calon Cabang Gowa Melaksanakan Masa Orentasi Tahap Tiga

Gowa, Verbivora.com – Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Calon Cabang Gowa, Sulawesi Selatan kembali melaksanakan masa orentasi tahap ketiga dengan tema “Melahirkan Anggota yang Memiliki Loyalitas Tinggi serta Menjunjung Tinggi semangat tiga benang Merah”.

Dalam masa orentasi kali ini, Kordinator Tim Kerja Hugo Aprianto, melaporkan bahawa kegiatan masa orentasi dilaksanakan selama tiga hari yang di mulai dari tanggal 25 November sampai 27 November 2021, di Aula Gereja Katolik Sungguminasa.

“Dalam pelaksanaan masa orientasi ini, peserta yang mengikuti ikut berjumlah 25 orang dan yang dinyatakan lulus itu 17 orang,” terangnya kepada Verbivora.com.

Baca juga: Galang Dukungan Pembentukan Cabang, PMKRI Kota Jajakan Gowa Kunjungi Kantor Bupati

Ketua Presidium PMKRI Cabang Makassar Teobaldus Hemma, menyampaikan, sebagai organisasi pembinaan dan perjuangan, PMKRI harus mampu melahirkan kader pemimpin yang memiliki loyalitas tinggi serta menjunjung nilai tiga benang merah yakni kristianitas, intelektualitas dan fraternitas dalam kehidupan sehari-hari.

Presidium Pengembangan Organiasi Afra Sugianto mengungkapkan apresiasi kepada anggota yang baru saja di lantik.

Baca juga: Tingkatkan Profesionalitas Kader, PMKRI Kota Jajakan Gowa Laksanakan TOT

 “Kami sebagai cabang pendamping sangat mengapresiasi kepada 17 anggota baru yang  di lantik hari ini, dan kami berharap agar menjadi kader yang mampu mengaplikasikan nilai-nilai tiga benang merah serta bertanggung jawab dalam perhimpunan,” tutupnya. *(AR)

PMKRI Calon Cabang Gowa Melaksanakan Masa Orentasi Tahap Tiga
Masa Orientas PMKRI Calon Cabang Gowa, Sulawesi Selatan/ist.


RELATED ARTICLES

Most Popular